Sore baru saja terlihat dengan tanda redupnya sang surya. Melanjutkan perjalanan kemanusiaan Divisi Sosial Kemanusiaan (DSK) - KOBRA PEDULI Komunitas Relawan Banjarnegara, kami mendatangi seorang pemuda tanggung yang beralamat di Dukuh Angkruk RT 03 RW 01 Desa Purwareja Kecamatan Purwareja Klampok Kabupaten Banjarnegara.
Tidak ada yang istimewa kita lihat pada pemuda ini, justru yang kami lihat adalah sebuah kekurangan, dimana salah satu mata pemuda ini mengalami kerusakan di selaput matanya. Remaja tanggung yang bernama lengkap Soleman ini mengalami kerusakan di mata bagian kiri. Sewaktu kecil ketika sedang bermain dengan teman-teman sebayanya, mata sebelah kirinya kejatuhan kotoran salah satu hewan kecil mematikan, sehingga mata sebelah kiri mengalami kerusakan selaput mata.
Soleman berasal dari keluarga sederhana dengan kondisi rumah yang sangat memprihatikan. Kedua orangtuanya adalah pasangan seorang tukang becak dan buruh biasa. Bapaknya telah meninggal dunia karena mengalami kecelakaan lalu lintas sehingga praktis Soelaman menjadi tulang punggung keluarganya
Kami sungguh sangat merasa sedih melihat kondisi rumah Soleman. Dengan rumah yang sudah reot, sana-sini bocor, Soleman hidup bersama ibunya, Ibu Robingah yang telah berusia 57 tahun
Tak banyak yang diharapkan oleh Soleman, dia hanya berharap ada dermawan atau donatur yang bisa membantu biaya operasi mata sebelah kirinya, Dan akan merasa lebih senang lagi jika diberi pekerjaan untuk bisa membantu ekonomi keluarganya
(DSK-KOBRA PEDULI/KR78)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar